Danramil 21/Kajoran Beri Pesan Dalam Acara Wasana Warsa SMPN 2 Kajoran

    Danramil 21/Kajoran Beri Pesan Dalam Acara Wasana Warsa SMPN 2 Kajoran

    MAGELANG, - Danramil 21/Kajoran Kapten Inf Abriyanto TC bersama Kapolsek Kajoran Iptu I Wayan Sukadana menghadiri acara Wisuda dan perpisahan siswa - siswi tingkat IX Tahun Ajaran 2021/2022 SMP Negeri 2 kajoran, Rabu (15/06/2022)

    Wasana Warsa sering diartikan acara perpisahan yang biasanya dilakukan saat tahun ajaran telah selesai. Kegiatan belajar mengajar kurang lebih selama 3 tahun sampai kelulusan siswa.

    Kali ini Acara yang di selenggarakan oleh SMP Negeri 2 Kajoran di Desa Sutopati, Kecamatan Kajoran tersebut mewisuda ratusan siswa maupun siswinya yang telah lulus setelah mengikuti proses belajar selama 3 Tahun penuh di sekolah tersebut.

    Kepala SMP Negeri 2 Kajoran Sri Woro, S, IP, .M.Pd, dalam sambutanya menyampaikan terima kasih kepada Orang Tua / Wali Murid yang telah memberikan kepercayaan kepada Sekolah untuk mendidik putra putrinya atas kerjasamanya selama masa pendidikan.

    "Terimakasih, Suatu kebanggaan dan kehormatan bisa membantu mendidik putra putri bapak, tentu hal ini karena adanya kepercayaan dari wali murid kepada pihak SMPN 2 Kajoran, " Terang Sri Woro

    Ditempat yang sama Danramil 21/Kajoran Kapten Inf Abriyanto TC menyampaikan, mengucapkan Selamat kepada siswa SMP Negeri 2 Kajoran yang telah berhasil menyelesaikan pembelajaran di sekolah menengah pertama.

    "Harapan saya tentu ilmu yang telah di dapat dari sekolah ini bisa menjadi bekal dan di asah di jenjang yang lebih tinggi, bawalah yang baik-baik dari sekolah ini, tetap jaga almamater dan terus jalin silaturahmi dengan para guru " pungkasnya.

    Rony

    Rony

    Artikel Sebelumnya

    Ratusan Personil Kodim 0705/Magelang Kembali...

    Artikel Berikutnya

    Jalin Silaturahmi, Pererat Persaudaraan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Bakamla RI Berhasil Bantu MV Lena Alami Kerusakan Kemudi di Laut Natuna Utara

    Ikuti Kami